Posts

Showing posts from December, 2019

Resmi! THS-THM Ranting Paroki Bukapiting Dibentuk

Image
Setelah berjalan lebih dari setahun, Organisasi Beladiri Pencak Silat Pendidikan Tunggal Hati Seminari - Tunggal Hati Maria (THS-THM) Ranting Paroki Santu Yakobus Rasul Bukapiting-Alor resmi dikukuhkan. Pengukuhan ranting itu ditandai dengan pelantikan kepengurusan THS-THM Kordinatorat Ranting pada hari Minggu (29/12) bertempat di Gereja Katolik Santu Yakobus Rasul Paroki Sidongkomang, Bukapiting, Kec. Alor Timur Laut oleh Kordinator Distrik THS-THM Keuskupan Agung Kupang; Paulus Pandur. Untuk kepengurusan yang pertama ini Dyonisius Surya dipilih oleh anggota sebagai kordinator ranting dilengkapi dengan pengurus inti sekretaris, bendahara dan komisi-komisi. Pelantikan itu dilaksanakan di sela kegiatan Retret Agung bagi calon anggota angkatan kedua. Sebanyak 59 orang peserta mengikuti kegiatan tersebut sejak masuk karantina pada 26 Desember siang. Dalam sambutannya, Pandur menegaskan bahwa di dalam dinamima organisasi para anggota selain mendapan pembinaan iman, juga dilatih untuk

Hari Raya Natal Misa Malam; Makna Perayaan dan Panduan Misa

Image
Hari Raya Natal : MISA MALAM Selasa, 24 Desember 2019 | 19.00 WITA Gereja Katolik Sidongkomang – Paroki Santu Yakobus Rasul Bukapiting-Alor Misa ini dilaksanakan pada tanggal 24 Desember malam (in nocte) yang merupakan perayaan kelahiran Yesus Kristus. Perayaan ini memberi tekanan tentang kelahiran-Nya yang sudah terjadi sejak awal, yakni dalam kehendak Bapa di surga untuk mengangkat martabat manusia ke dalam sejarah keselamatan-Nya. Bacaan Injil dari Lukas 2:1-14, mengisahkan tentang Maria melahirkan di Betlehem. Kisah ini merupakan ajakan bagi kita semua menyerahkan kemanusiaan kita (sejarah manusia) untuk dimasukkan/diikutsertakan dalam Sejarah Keselamatan oleh Tuhan). Misa ini sering disalahartikan di banyak tempat sebagai Vigili Natal (Malam Natal) namun dari isi dan makna perayaan ini maka tidak tepat apabila disebut sebagai Misa Malam Natal karena di situlah kelahiran Yesus dirayakan dan bukan Misa menjelang kelahiran Yesus. Panduan Misa: RITUS PEMBUKA Mengenal, memahami

Uskup Turang Rayakan Natal di Alor

Image
Uskup Agung Kupang; Mgr. Petrus Turang akan merayakan Natal tahun 2019 ini di Alor-Pantar. Informasi mengenai hal itu diterima dari Pastor Paroki Santu Yakobus Rasul Sidongkomang; RD. Alfons Nara Hokon . Sesuai jadwal yang telah diatur, Uskup Turang akan memimpin Misa Natal di 4 paroki yang ada di Alor-Pantar, yakni: 24 Desember di Gereja Paroki Yesus Gembala yang Baik Kalabahi , 25 Desember di Gereja Paroki Santa Maria dari Fatima Kalongbuku , 26 Desember di Gereja Paroki Santu Yakobus Rasul Sidongkomang dan 27 Desember di Gereja Paroki Santu Yohanes Rasul Helangdohi . Sebelumnya Uskup Turang juga pernah merayakan Natal di Alor, yakni pada tahun 2004, saat itu di Alor-Pantar masih satu paroki. Ia kembali merayakan Natal di Alor pada tahun 2014 di mana sudah ada 2 paroki di Alor dan Paroki Sidongkomang mendapat bagian Hari Raya Natal Misa Malam bersama yang mulia. Sedangkan untuk perayaan Paskah, terakhir ia merayakannya di Alor pada tahun 2018 di mana ia memimpin Misa Kamis Putih

Artikel Terbaru