Teks Lagu Misa Natal Dentang Damai

Teks lagu Misa Natal Katolik "Dentang damai bersahutan Para gembala berjaga setia Bersama domba di padang sunyi" ciptaan P. Yustin Genohon, SVD dengan lirik dan partitur SATB

Yesus Kristus adalah Raja Damai, Sang pembawa damai ke dalam dunia. Ia mendamaikan kembali hubungan Allah dengan manusia yang tercemar akibat dari dosa yang dilakukan oleh manusia.

Kedatangan Yesus ke dunia melalui kelahiran-Nya di Betlehem menunjukkan bahwa Raja Damai itu telah datang. Ia yang sejak awal, sejak kejatuhan manusia pertama dalam dosa dijanjikan oleh Bapa dan dinanti-nantikan oleh umat manusia telah hadir di bumi, di tengah-tengah umat manusia.

Nyanyian para malaikat di malam sunyi mengabarkan berita kelahiran kepada para gembala yang sedang berjaga di padang seolah-olah menjadi lonceng yang berdentang memaklumkan berita gembira kedatangan Sang Raja Damai ke dunia.

Lagu Misa Natal karya Pastor Yustin Genohon, SVD berjudul "Dentang Damai" ini melukiskan dengan indah akan hal ikhwal peristiwa kedatangan Yesus Raja Damai,  Bagai lonceng yang berdentang bersahutan, nyanyian para malaikat menggema membelah angkasa di malam yang sunyi kepada para gembala bahwa Raja Damai sudah datang. 

Gloria, puji Tuhan, Damai bagi manusia di seluruh bumi
Gloria, Gloria, Puji Tuhan, Halleluya

Lagu-lagu Misa hasil karya Yustin Genohon selalu berirama teduh dan meditatif. Hal serupa ia tuangkan dalam melodi lagu Dentang Damai ini. Iramanya mengalir lembut membangkitkan susana Natal yang syahdu dan akan mengantar kita pada kedamaian Natal yang suci.

Setelah menggambarkan tentang dentang damai pada bait pertama lagu itu dan diikuti seruan gloria dari malaikat pada refren lagu, Yustin menggambarkan suasana tempat Yesus dilahirkan; Sebuah kandang domba yang sepi menjadi tempat bernaungnya Sang Bayi surga dan palungan tempat makan domba menjadi tempat tidur-Nya. Begitulah cara kedamaian yang dibawa oleh Yesus, sempurna di dalam kesederhanaan.

Lihat juga:

Pada bait ketiga Yustin menggambarkan suasana alam di malam itu yang hening nan damai sehingga menambah kemerduan para malaikat yang mendendangkan pujian kemuliaan bagi Allah dan oleh keheningan alam itu pesan damai merasuk sampai ke dalam hati sanubari.

Menutup lagu ini, pada bait yang keempat, Yustin mengajak kita semua untuk sujud menyembah Dia, Yesus Penebus umat manusia, Raja damai yang Mahamulia.

Lagu Misa Katolik Hari Raya Natal

DENTANG DAMAI
Do = C, 2/4, Tenang lancar
Lagu, lirik, aransemen: Yustin Genohon, svd
Lagu Misa Komunio Natal

Solo:
Bait 1
Dentang damai bersahutan
Para gembala berjaga setia
Bersama domba di padang sunyi

Refren:
Gloria, puji Tuhan
Damai bagi manusia di seluruh bumi
Gloria, Gloria
Puji Tuhan, Halleluya


Bait 2

Kandang sepi jadi naungan
Yesus terbaring di palungan hina
Bawa damai nan sempurna

Bait 3
Alam hening penuh suka
Dendangkan lagu yang merdu
Maklumkan damai ke seluruh dunia

Bait 4
Mari kita sembah Dia
Yesus penebus umat manusia
Raja damai mahamulia


DOWNLOAD TEKS
TEKS LAGU-LAGU NATAL
KUMPULAN TEKS LAGU MISA

Artikel Terbaru

Jangan lewatkan

Ibadat Lingkungan Katolik Terbaru 2022

Teks Panduan Ibadat Syukur Wisuda Katolik

Ibadat Sabda untuk Keluarga dan Lingkungan Umat Basis

Teks Panduan Ibadat Katolik untuk Peringatan 40 Hari Kematian

Lirik dan Teks Lagu Misa Persembahan Hidup Kami

Lagu Misa Katolik; Referensi Terbaik Lagu-Lagu Misa

Lagu Adven Fajar Telah Mulai Menyingsing SATB

Daftar Rekomendasi Lagu Misa Natal Terbaru

Ibadat Sabda Lingkungan Terbaru 2024

Kriteria, Tata Tertib dan Aspek Penilaian Lomba Baca Kitab Suci Katolik BKSN