Teks Doa Rosario Lengkap untuk Lingkungan Umat Basis

ibadat sabda lingkungan

 

Berdoa Rosario adalah hal biasa dan sudah menjadi rutinitas Gereja Katolik pada setip bulan Mei dan Oktober di setiap Lingkungan Umat Basis dan komunitas-komunitas Katolik lainnya termasuk di dalam keluarga-keluarga Katolik. 

Karena begitu terbiasanya umat Katolik dengan doa Rosario ini maka dalam berbagai kesempatan doa atau ibadat lainnya juga dipakai doa Rosario ini meski bukan Bulan Maria atau bukan Bulan Rosario.

Berikut disajikan panduan Doa Rosario yang dapat digunakan di Kelompok Umat Basis (KUB). Postingan ini merupakan bagian pertama dari dua bagian.

PANDUAN DOA ROSARIO UNTUK KELOMPOK UMAT BASIS (BAGIAN 1)

Lihat :

Panduan Doa Rosario Kelimpok Umat Basis (Bagian II)

 

Lihat juga:

Lagu-Lagu Misa Katolik Partitur SATB

Doa Paus Fransiskus kepada Bunda Maria

Santa Maria Salus Populi Romani

 

Tata Cara Berdoa Rosario

1.        Ajakan

2.        Menyanyanyikan lagu perbuka

3.        Tanda Salib dan Salam

4.        Doa Pembuka

5.        Doa Aku Percaya

6.        Doa Kemuliaan

7.        Doa Bapa Kami dan Tiga Kali Doa Salam Maria

8.        Peristiwa-Peristiwa Rosario dan Ujud-Ujud Doa yang dapat diselingi dengan lagu

9.        Doa Penutup

10.    Lagu Penutup

11.    Pernyataan Akhir

12.    Tanda Salib

 

Peristiwa-Peristiwa Rosario

1.        Peristiwa-Peristiwa Gembira (Hari Senin dan Sabtu)

a.    Maria menerima kabar gembira dari Malaikat Gabriel (Luk 1:26-38)

b.    Maria mengunjungi Elisabet, saudaranya (Luk 1:39-45)

c.    Yesus dilahirkan di kandang Bethlehem (Luk 2:1-7)

d.    Yesus dipersembahkan dalam Bait Allah (Luk 2:22-40)

e.    Yesus ditemukan dalam Bait Allah (Luk 2:41-52)

 

2.        Peristiwa-Peristiwa Sedih (Hari Selasa dan Jumat)

a.    Yesus berdoa kepada Bapa-Nya di surga dalam Sakratul maut (Luk 22:39-46)

b.    Yesus didera (Yoh 19:1)

c.    Yesus dimahkotai duri (Yoh 19: 2-3)

d.    Yesus memanggul salib-Nya (ke Gunung Kalvari) (Luk 22:26-32)

e.    Yesus di wafat di salib (Luk 23:44-49)

 

3.        Peristiwa-Peristiwa Terang (Hari Kamis)

a.    Yesus dibaptis di sungai Yordan (Mat 3:16-17)

b.    Yesus menyatakan diri-Nya dalam pesta pernikahan di Kana (Yoh 2:11)

c.    Yesus memberitakan kerajaanAllah dan menyerukan pertobatan (Mat 4:17-23)

d.    Yesus menampakan kemuliaan-Nya (Mat 17:2-5)

e.    Yesus menetapkan Ekaristi (Mrk 14:22-24)

 

4.        Peristiwa-Peristiwa Mulia (Hari Rabu dan Minggu)

a.    Yesus bangkit dari kematian (Luk 21:1-12)

b.    Yesus naik ke surga (Luk 24: 50-53)

c.    Roh Kudus turun atas para Rasul (Kis 2:1-13)

d.    Maria diangkat ke surga (1 Kor 15:23, DS 3903)

e.    Maria dimahkotai di surga (Why 12:1, DS 3913-3917)

 

AJAKAN

P. Saudara-saudari putra-putri Maria yang terkasih dalam Yesus Kristus. Pada kesempatan ini kita kembali berhimpun di hadirat Tuhan bersama Bunda Maria untuk memuji dan bersyukur kepada Tuhan yang Mahabaik dalam doa Rosario seraya kita juga memohon rahmat dan berkat Tuhan untuk perjalanan hidup kita.

Marilah kita tinggalkan kesibukan kita, mengarahkan hati dan pikiran kita kepada Tuhan untuk berdoa. Kita mengawali doa kita dengan lagu pembukaan.

 

LAGU PEMBUKA

 

TANDA SALIB DAN SALAM

P. Dalam nama Bapa dan Putra dan Roh Kudus.

U. Amin

P. Rahmat Tuhan kita Yesus Kristus, cinta kasih Allah Bapa dalam persekutuan dengan Roh Kudus beserta kita sekalian.

U. Sekarang dan selama-lamanya.

 

DOA PEMBUKA

Ya Allah yang mahabaik, kami bersyukur kepada-Mu karena Engkau telah memberikan kepada kami seorang ibu yang penuh kasih, Santa Maria bunda Tuhan kami Yesus Kristus. Kini kami semua berkumpul di hadapan-Mu dan bersama Bunda Maria kami hendak memuji keagungan kasih-Mu yang telah menebus kami dengan pengurbanan diri Putra-Mu. Pandanglah kami, terimalah sembah bakti kami dan dengarlah doa-doa kami demi nama-Mu yang kudus dan mulia dan demi Bunda kami yang sangat terberkati di dalam Yesus Kristus bersama persatuan Roh Kudus Allah selama-lamanya.

Amin.

 

DOA RASARIO

 

Artikel lain untuk Anda:

Teks Adorasi Sakramen Mahakudus Hari Kamis Putih

Doa bagi para Imam

Patung Ajaib Yesus Nazarene

 

§  Aku Percaya …

 

Aku percaya akan Allah Bapa yang mahakuasa,

Pencipta langit dan bumi

dan akan Yesus Kristus Putera-Nya yang tunggal Tuhan kita

yang dikandung dari Roh Kudus, dilahirkan oleh Perawan Maria

yang menderita sengsara dalam pemerintahan Ponsius Pilatus, disalibkan, wafat dan dimakamkan.

Yang turun ke tempat penantian pada hari ketiga bangkit dari antara orang mati.

yang naik ke surga duduk di sebelah kanan Allah Bapa yang mahakuasa.

dari situ Ia akan datang mengadili orang hidup dan mati.

Aku percaya akan Roh Kudus,

Gereja Katolik yang kudus, persekutuan para kudus,

pengampunan dosa,

kebangkitan badan

dan kehidupan kekal. Amin.

 

§  Kemuliaan …

Kemuliaan kepada Bapa dan Putra dan Roh Kudus,

Seperti pada permulaan, sekarang, selalu dan sepanjang segala abad. Amin,

 

§  Bapa kami …

Bapa kami yang ada di surga, dimuliakanlah nama-Mu, datanglah kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di atas bumi seperti di dalam surga.

Berilah kami rezeki pada hari ini dan ampunilah kesalahan kami, seperti kami pun mengampuni yang bersalah kepada kami dan janganlah masukkan kami ke dalam pencobaan tetapi bebaskanlah kami dari yang jahat. Amin

 

§  Salam putri Allah Bapa, Salam Maria …

§  Salam bunda Allah Putra, Salam Maria …

§  Salam mempelai Allah Roh Kudus, Salam Maria …

§  Kemuliaan ….

§  Terpujialah nama Yesus, Maria dan Yosef

Sekarang dan selama-lamanya

 

§  Ya Yesus Yang Baik (Doa Fatima)

Ya Yesus yang baik

Ampunilah segala dosa kami

Lindungilah kami dari api neraka

Antarkanlah segala jiwa masuk ke dalam surga

Terlebih jiwa-jiwa yang sangat membutuhkan kerahiman-Mu

 

HARI MINGGU I

 

Peristiwa-peristiwa Mulia

1. Yesus bangkit dari kematian (Luk 21:1-12)

2. Yesus naik ke surga (Luk 24: 50-53)

3. Roh Kudus turun atas para Rasul (Kis 2:1-13)

4. Maria diangkat ke surga (1 Kor 15:23, DS 3903)

5. Maria dimahkotai di surga (Why 12:1, DS 3913-3917)

 

Ujud-ujud doa.

(Masing-masing ujud doa sesuai dengan urutan peristiwa Rosario pada hari yang bersangkutan).

 

Setelah menyampaikan ujud-ujud doa, diikuti dengan :

§  Doa Bapa Kami

§  Doa Salam Maria (10 x)

§  Doa Kemuliaan

§  Terpujilah

§  Ya Yesus yang baik …

 

Setelah 5 peristiwa Rosario didoakan, dilanjutkan doa penutup. Apabila doa Rosario dilaksanakan pada malam hari maka sebelum doa penutup dapat ditambahkan dengan Sembahyang Malam lalu diikuti dengan pernyataan akhir dan penutup.

 

PERISTIWA PERTAMA : Bagi keluarga yang dikunjungi.

Ya Tuhan, Allah yang mahabaik, bersama keluarga ini kami bersyukur kepada-Mu atas begi hidup dan karya mereka selama ini. Kami masih memohon berkat dan peyertaan-Mu bagi keluarga ini, jagalah dan lindungilah seisi rumah ini dalam setiap langkah hidup mereka, berkatilah usaha dan pekerjaan mereka, karuniakankanlah rahmat kesehatan, perlindungan, damai dan rezeki yang cukup. Bimbinglah mereka untuk senantiasa hidup menurut pedoman sabda-Mu dan jagalah agar jangan seorang di natara mereka menjauh dari pada-Mu, Allah sumber segala kebaikan.

 

PERISTIWA KEDUA : Bagi Kelompok Umat Basis Kita.

Ya Tuhan, Engkaulah yang telah menciptakan kami dan mengangkat kami menjadi umat-Mu. Bimbinglah kami umat Kelompok Umat Basis ……….. dalam membangun hidup beriman dan bersesama. Berkatilah kami dalam setiap usaha yang dilakukan untuk membangun persekutuan umat Allah baik dalam kegiatan doa maupun dalam kerja fisik. Semoga dengan bantuan-Mu, kami senantiasa hidup dalam kebersamaan dan persaudaraan serta saling memperhatikan dengan kasih dan ketulusan. Kuatkan kami bila kami lemah dan semangatilah kami bila kami mengalami kebimbangan. Tumbuhkanlah semangat pengurbanan dan pemberian diri kami untuk mengabdi Dikau dalam Gereja-Mu.

 

PERISTIWA KETIGA : Bagi Sri Paus dan Para Uskup.

Ya Tuhan, teguhkanlah Sri Paus kami dan para Uskup yang Engkau pilih menjadi pemimpin Gereja-Mu, agar mereka mampu melakukan pelayanan sesuai dengan kehendak-Mu. Jagalah dan lindungilah mereka senantiasa. Anugerahkan kepada mereka kesehatan yang baik dan berkatilah semua karya pelayanan mereka agar senantiasa menghasilkan buah berlimpah bagi Gereja dan seluruh dunia.

 

PERISTIWA KEEMPAT : Bagi para pemimpin dunia.

Ya Tuhan, bimbinglah para pemimpin dunia dengan hikmat dan kebijaksanaan-Mu, agar mereka senantiasa memimpin dengan arif dan bijaknan serta selalu berjuang demi kesejahteraan masyarakat. Tumbuhkanlah dalam diri mereka semangat pelayanan. Hindarkanlah dari mereka segala keinginan dan tindakan-tindakan yang dapat mengurbankan kepentingan serta kebutuhan rakyat kecil. Tuntunlah mereka untuk mengusahakan pembangunan dengan tidak merusak lingkungan hidup.

 

PERISTIWA KELIMA : Bagi keluarga-keluarga Katolik.

Ya Tuhan, limpahilah keluarga kami masing-masing dan semua keluarga Katolik di seluruh dunia dengan kasih sayang-Mu, agar keluarga kami menjadi tanda nyata dari peradaban kasih di dunia ini. Bimbinglah agar senantiasa berupaya membangun keluarga sebagai gereja mini di mana iman Katolik diwariskan dan ditumbuh-kembangkan sehingga jangan sampai ada yang menjauh dari pada-Mu. Semoga para suami dan istri setia pada janji perkawinan mereka dan semoga anak-anak dapat meraih cita-cita dan masa depan yang baik.

 

HARI SENIN I

 

Peristiwa-peristiwa Gembira

1. Maria menerima kabar gembira dari Malaikat Gabriel (Luk 1:26-38)

2. Maria mengunjungi Elisabet, saudaranya (Luk 1:39-45)

3. Yesus dilahirkan di kandang Bethlehem (Luk 2:1-7)

4. Yesus dipersembahkan dalam Bait Allah (Luk 2:22-40)

5. Yesus ditemukan dalam Bait Allah (Luk 2:41-52)

 

PERISTIWA PERTAMA : Bagi keluarga yang dikunjungi (lihat di doa hari Minggu).

PERISTIWA KEDUA : Bagi Umat Paroki kita.

Ya Tuhan, tanamkanlah dalam hati kami umat paroki ini Roh kesatuan supaya kami selalu sehati-sejiwa dalam karya bakti membangun semangat persekutuan sebagai anak-anak Allah. Semoga oleh bimbingan-Mu, kehidupan menjemaat di paroki kami sungguh diliputi keakraban persaudaraan. Curahkanlah ke atas kami Roh kehidupan, supaya hidup dalam ketaatan akan kehendak-Mu. Saat kami mengalami kelesuan, bangkitkan dan tegarkan kami agar dengan semangat, kami bergiat memajukan paroki kami dalam meningkatkan kegiatan-kegiatan amal bakti kepada-Mu diliputi semangat persatuan dan ketaqwaan.

 

PERISTIWA KETIGA : Bagi para pelayan sabda.

Ya Tuhan, dampingi dan sertailah semua pelayan Sabda-Mu, agar mereka melakukan tugas perutusan-Mu dengan segenap hati dan seturut kehendak-Mu. Lindungilah mereka dalam setiap langkah hidup mereka dan mudahkahlah segala urusan pelayanan sabda-Mu di mana saja mereka melayani. Buatlah agar kehadiran dan pelayanan mereka membawa damai dan suka cita bagi banyak orang terutama bagi mereka yang dilayani.

 

PERISTIWA KEEMPAT : Bagi para pelayan publik.

Ya Tuhan, limpahkanlah daya Roh-Mu dalam hati para pelayan publik, agar kehadiran dan pelayanan mereka menjadi kegembiraan seluruh masyarakat kami. Tanamkanlah dalam diri mereka semangat pelayanan tanpa pamrih, kuasailah hati dan pikiran mereka dengan kuasa kasih-Mu agar mereka senantiasa memandang semua orang yang dilayani sebagai tanda kehadiran-Mu sendiri. Hindarkanlah mereka senantiasa dari segala pengaruh kejahatan dan korupsi.

 

PERISTIWA KELIMA : Bagi keluarga-keluarga yang berkekurangan.

Ya Tuhan, berkatilah keluarga-keluarga yang berkekurangan, agar mereka dapat mengalami perubahan hidup bersama dengan kepedulian kami dan semua orang yang berkehendak baik. Cukupkanlah kebutuhan mereka melalui uluran tangan kami dan bukalah jalan bagi mereka agar dengan upaya-upaya yang sesuai dengan kehendak-Mu, mereka boleh keluar dari kekurangan saat ini.

 

HARI SELASA I

 

Peristiwa-peristiwa Sedih

1.    Yesus berdoa kepada Bapa-Nya di surga dalam Sakratul maut (Luk 22:39-46)

2.    Yesus didera (Yoh 19:1)

3.    Yesus dimahkotai duri (Yoh 19: 2-3)

4.    Yesus memanggul salib-Nya (ke Gunung Kalvari) (Luk 22:26-32)

5.    Yesus di wafat di salib (Luk 23:44-49)

 

PERISTIWA PERTAMA : Bagi keluarga yang dikunjungi (lihat di doa hari Minggu).

PERISTIWA KEDUA : Bagi KUB kita (lihat di doa hari Minggu).

 

PERISTIWA KETIGA : Bagi para pemimpin umat di paroki kita.

Ya Tuhan, bimbinglah para pemimpin umat di paroki kami, khususnya kaum awam, agar mereka selalu rela melakukan pelayanan dengan hati yang tulus. Buatlah mereka untuk selalu terbuka terhadap bimbingan Roh Kudus dan tanamkanlah dalam hati serta pikiran mereka semangat pelayanan seperti yang Engkau sendiri kehendaki. Semoga karya pelayanan mereka menghasilkan buah-buah kasih dan suka cita bagi umat yang Engkau percayakan bagi mereka.

 

PERISTIWA KEEMPAT : Bagi para pekerja sosial kemanusiaan.

Ya Tuhan, bimbinglah para pekerja sosial kemanusiaan yang mengabdikan diri untuk melayani sesama yang mengalami kemalangan dan penderitaan dengan hati yang penuh belas kasih seperti hati-Mu. Bantulah mereka untuk tetap setia dan tabah dalam karya pelayanan. Jagalah dan lindungilah mereka dari segala bentuk hambatan dan tantangan serta mudahkanlah semua upaya yang mereka lakukan untuk meningkatkan harkat dan martabat orang-orang yang dilayani.

 

PERISTIWA KELIMA : Bagi para pendidik.

Ya Tuhan, dampingilah para pendididik di semua bentuk dan jenjang lembaga pendidikan untuk dapat menjalankan tugas mereka dengan penuh dedikasi karena di tangan merekalah generasi masa depan umat manusia dibangun dan dibentuk. Bantulah mereka untuk menjadi pribadi-pribadi yang patut digugu dan ditiru karena keteladanan mereka dalam perkataan dan tidakan. Semoga oleh didikan mereka terciptalah generasi masa depan yang unggul demi kemajuan masyarakat kami.

 

HARI RABU I

 

Peristiwa-peristiwa Mulia

1. Yesus bangkit dari kematian (Luk 21:1-12)

2. Yesus naik ke surga (Luk 24: 50-53)

3. Roh Kudus turun atas para Rasul (Kis 2:1-13)

4. Maria diangkat ke surga (1 Kor 15:23, DS 3903)

5. Maria dimahkotai di surga (Why 12:1, DS 3913-3917)

 

PERISTIWA PERTAMA : Bagi keluarga yang dikunjungi (lihat di doa hari Minggu).

PERISTIWA KEDUA : Bagi Paroki kita (lihat di doa hari Senin).

 

PERISTIWA KETIGA : Bagi para Imam, biarawan dan biarawati.

Ya Tuhan, bimbinglah para Imam dan biarawan-biarawati kami dengan kasih setia-Mu, agar mereka selalu setia dalam menjalankan panggilan dan perutusan mereka di tengah masyarakat kami. Jagalah dan lindungilah mereka senantiasa dan anugerahkanlah bagi mereka kesehatan yang baik, kekuatan dan semangat pelayanan yang tetap dan kesetiaan serta suka cita dalam jalan panggilah imamat dan hidup bakti.

 

PERISTIWA KEEMPAT : Bagi para petani dan nelayan.

Ya Tuhan, dampingilah para petani, para nelayan sebagai pahlawan pangan agar mereka mengalami martabatnya sebagai anak-anak-Mu dalam pekerjaan mereka. Berkatilah usaha mereka dengan panenan dan tangkapan yang cukup. Semoga hasil usaha mereka pun dapat dihargai dengan imbalan yang pantas demi mencukupi kebutuhan hidup mereka setiap hari.

 

PERISTIWA KELIMA : Bagi mereka yang telah meninggal dunia.

Ya Tuhan, limpahkanlah rahmat kerahiman-Mu bagi semua orang beriman yang telah meninggal dunia, anggota keluarga kami masing-masing, para perintis dan pejuang iman Katolik di wilayah kami, mereka yang meninggal karena bencana, musibah, wabah penyakit, terorisme dan peperangan. Ampunilah dosa-dosa mereka dan terimalah mereka masuk dalam kemuliaan abadi bersama Dikau di dalam surga.

 

HARI KAMIS I

 

Peristiwa-peristiwa Terang

1. Yesus dibaptis di sungai Yordan (Mat 3:16-17)

2. Yesus menyatakan diri-Nya dalam pesta pernikahan di Kana (Yoh 2:11)

3. Yesus memberitakan kerajaanAllah dan menyerukan pertobatan (Mat 4:17-23)

4. Yesus menampakan kemuliaan-Nya (Mat 17:2-5)

5. Yesus menetapkan Ekaristi (Mrk 14:22-24)

 

PERISTIWA PERTAMA : Bagi keluarga yang dikunjungi (lihat di doa hari Minggu).

PERISTIWA KEDUA : Bagi KUB kita (lihat di doa hari Minggu)

.

PERISTIWA KETIGA : Bagi para pemimpin agama-agama di dunia.

Ya Tuhan, berkatilah para pemimpin agama-agama di dunia, agar mereka selalu mengutamakan pelayanan yang mendorong kerukunan hidup bersama di tengah perbedaan. Bimbinglah mereka agar pewartaan mereka mengarahkan umat masing-masing untuk saling menerima satu sama lain dalam semangat persaudaraan sebagai sesama manusia ciptaan Tuhan dan bukannya menyulut pertentangan yang berujung pada konflik. Biarkan dunia ciptaan-Mu ini senantiasa berada dalam keadaan damai seperti yang Engkau sendiri kehendaki.

 

PERISTIWA KEEMPAT : : Bagi para tawanan dan mereka yang dalam penjara

Ya Tuhan, hiburlah para tawanan dan mereka yang berada dalam penjara dengan harapan akan mengalami kebebasan. Bantulah mereka untuk menjalani masa-masa penuh kesulitan ini dengan belajar menemukan hikmahnya, teguhkan selalu iman mereka dengan harapan yang kokoh hanya kepada-Mu dan bersegeralah membebaskan mereka.

 

PERISTIWA KELIMA : Bagi putra-putri dari paroki kita yang sedang menjalani panggilan hidup bakti.

Ya Tuhan, sertailah dan bimbinglah saudara-saudari dan anak-anak dari paroki ini yang saat ini sedang menjalani masa pendidikan calon imam dan calon biarawati. Berikanlah semangat, kekuatan dan ketabahan kepada mereka agar mereka senantiasa bersukacita dalam menjalani tugas misi dan juga pendidikan dan pembentukan diri. Jauhkanlah dari mereka mara-bahaya dan segala hal yang dapat merintangi tercapainya cita-cita mereka.

 

HARI JUMAT I

 

Peristiwa-peristiwa Sedih

1. Yesus berdoa kepada Bapa-Nya di surga dalam Sakratul maut (Luk 22:39-46)

2. Yesus didera (Yoh 19:1)

3. Yesus dimahkotai duri (Yoh 19: 2-3)

4. Yesus memanggul salib-Nya (ke Gunung Kalvari) (Luk 22:26-32)

5. Yesus di wafat di salib (Luk 23:44-49)

 

PERISTIWA PERTAMA : Bagi keluarga yang dikunjungi (lihat di doa hari Minggu).

PERISTIWA KEDUA : Bagi Umat Paroki kita (lihat di doa hari Senin).

 

PERISTIWA KETIGA : Bagi perdamaian dunia.

Ya Tuhan, jamahlah dunia ini dengan kuasa kasih-Mu agar dunia kami semakin bebas dari segala bentuk tindak kekerasan dan ujaran kebencian. Buatlah supaya seluruh masyarakat dapat mengalami peradaban kasih. Tanamkanlah dalam diri kami semua warga dunia kesadaran akan pentingnya kasih sayang antar sesama manusia selalu berupaya untuk hidup damai mulai dari keluarga kami masing-masing. Perdamaikanlah bangsa-bangsa dan wilayah-wilayah yang saat ini sedang bertikai dan berperang.

 

PERISTIWA KEEMPAT : Bagi para korban konflik, peperangan, pencemaran lingkungan dan tindak ketidakadilan.

Ya Tuhan, bantulah sesama kami yang menjadi korban konflik, pemerangan, pencemaran lingkungan dan tindak ketidakadilan dengan kuasa kasih-Mu agar mereka segera terbebas dari beban derita yang sedang dialami. Permudahkanlah segala upaya yang dilakukan untuk kebebasan mereka dan berpihaklah pada mereka untuk melawan segala tindakan kesewenang-wenangan baik terhadap manusia maupun terhadan lingkungan.

 

PERISTIWA KELIMA :Bagi pasangan suami-istri Katolik yang sedang menghadapi masalah.

Ya Tuhan, bantulah setiap pasangan suami-istri Katolik yang saat ini sedang mengalami persoalan hubungan di antara mereka untuk segera menemukan jalan keluar yang terbaik. Segarkan kembali rasa kasih sayang di antara mereka agar suasana penuh kasih boleh bermekaran dalam keluarga mereka. Tuntunlah hati mereka untuk mengingat kembali janji perkawinan yang telah mereka ikrarkan kepada-Mu dan selamatkan hubungan perkawinan mereka demi kasih dan kemurahan-Mu.

 

HARI SABTU I

 

Peristiwa-peristiwa Gembira

1. Maria menerima kabar gembira dari Malaikat Gabriel (Luk 1:26-38)

2. Maria mengunjungi Elisabet, saudaranya (Luk 1:39-45)

3. Yesus dilahirkan di kandang Bethlehem (Luk 2:1-7)

4. Yesus dipersembahkan dalam Bait Allah (Luk 2:22-40)

5. Yesus ditemukan dalam Bait Allah (Luk 2:41-52)

 

PERISTIWA PERTAMA : Bagi keluarga yang dikunjungi (lihat di doa hari Minggu).

PERISTIWA KEDUA : Bagi KUB kita (lihat di doa hari Minggu).

 

PERISTIWA KETIGA : Bagi orang-orang sakit.

Ya Tuhan bantulah sesama kami yang sedang sakit untuk tetap  teguh dalam iman dan harapan di tengah penderitaan mereka. Anugerahkanlah bagi mereka rahmat kekuatan dan kesembuhan. Bagi yang sakitnya tidak tersembuhkan, bantulah mereka untuk memahami kehendak-Mu dan hiburlah mereka senantiasa.

 

PERISTIWA KEEMPAT : Bagi anak-anak.

Ya Tuhan, dampingilah anak-anak dalam keluarga kami masing-masing dengan kasih-Mu, agar mereka tumbuh dan berkembang sebagai pribadi-pribadi yang berkenan kepada-Mu dan kepada orangtua mereka. Berikanlah kesehatan jiwa dan raga kepada mereka. Anugerahkanlah bagi mereka perlindungan serta kasih-sayang yang pantas. Tanamkanlah dalam diri mereka hasrat serta semangat untuk memperjuangkan masa depan sebagai orang berguna.

 

PERISTIWA KELIMA : Bagi segenap kaum muda.

Ya Tuhan, bimbinglah kaum muda kami untuk menyadari diri mereka sebagai generasi penerus Gereja dan masyarakat kami sehingga mereka dapat membekali diri sengan hal-hal yang baik dan perlu untuk itu. Gerakkanlah hati mereka untuk senantiasa berada di hadirat-Mu dalam kehidupan jasmani dan rohani juga rahmat panggilan untuk membaktikan diri seutuhnya kepada-Mu dalam panggilan hidup bakti.

 

DOA PENUTUP

Ya Allah yang mahabaik, kami bersyukur kepada-Mu atas kebersamaan iman yang telah kami alami di dalam Doa Rosario ini. Dengan pengantaraan Bunda kami Santa Perawan Maria, Dikau telah menghadirkan Penebus kami, Yesus Kristus Putra-Mu. Kami mohon, dengarkanlah dan kabulkanlah doa-doa kami yang disampaikannya kepada-Mu. Bimbinglah dan rahmatilah perjalanan hidup kami agar selalu setia berpegang pada kehendak-Mu yang memampukan kami untuk menghadirkan peradaban kasih dalam lingkungan hidup kami khususnya dalam keluarga kami. Engkau yang hidup dan meraja sepanjang segala masa.

Amin.

 

LAGU PENUTUP

 

PERNYATAAN AKHIR DAN TANDA SALIB

P. Salam ya Maria, Ratu Surgawi,

U. doakanlah kami.

P. Bantulah kami dalam kesusahan kami.

U. Amin.

P. Terpujilah Tuhan kita Yesus Kristus.

U. Sekarang dan selama-lamanya

P. Dalam nama Bapa dan Putra dan Roh Kudus.

U. Amin

 

UJUD DOA LAINNYA

(dapat menggantikan salah satu ujud apabila ada permintaan doa)

 

1. Bagi yang berulang tahun kelahiran.

Ya Tuhan, kami bersyukur atas anugerah kehidupan yang dialami oleh ……………. Atas kehendak-Mu ia telah Engkau hadirkan di atas dunia ini, di tengah-tengah keluarga ini dan oleh perlindungan kasih-Mu ia boleh Kau perkenankan menemuni ulang tahunnya yang ke …………… Anugerahkanlah kepadanya umur yang panjang, kesehatan yang baik, kehidupan yang selalu ceria dan semoga apa yang dicita-citakannya dapat tercapai berkat bantuan-Mu dan berkat dukungan dari orangtua dan saudara/i-nya.

 

2. Bagi yang berulah tahun perkawinan

Ya Tuhan, kami bersyukur atas hari ulang tahun perkawinan yang dialami oleh Bapak …………….. dan Mama …………….. dalam rumah tangga ini. Engkau telah mempersatukan mereka dalam ikatan perkawinan dan memelihara hubungan perkawinan mereka dengan cinta kasih ilahi hingga hari ini. Peliharalah mereka dan hubungan cinta mereka seterusnya sampai maut yang memisahkan semoga mereka tetap saling menyayangi dan disayangi oleh anak-anak yang Engkau karuniakan bagi mereka. Anugerahkanlah kepada perkawinan yang bahagia, kesehatan yang baik, kehidupan yang selalu ceria.

 

3. Bagi Romo yang berulang tahun Imamat

Ya Tuhan, kami bersyukur atas Ulang Tahun Imamat ke …………… yang Engkau anugerahkan kepada Imam kami, Romo ………………... Engkau sendiri yang telah memanggilnya dalam jalan panggilan Imamat suci dan oleh Tahbisan Imamat, ia Engkau serahi tugas menggembalakan kami umat-Mu. Bantulah ia supaya selalu mengalami sukacita dalam tugas pelayanannya dan setia dalam imamat. Berkatilah hidup dan karya pelayanannya dan jagalah ia

selalu serta karuniakanlah rahmat kesehatan dan perlindungan baginya.

 

4. Syukur atas keberhasilan dalam bangku pendidikan

Ya Tuhan, kami bersyukur atas keberhasilan yang dialami oleh anak/ saudara ………. Dalam bangku pendidikan di jenjang ……………. (SD/SMP/SMA/Perguruan Tinggi). Engkau telah membantunya dalam proses pendidikan yan telah dijalaninya sehingga boleh berhasil.

Semoga ia boleh Engkau perkenankan untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi dan boleh mencapai keberhasilan pula.

Bantulah dia agar mampu menerapkan ilmu yang diperolehnya dalam kehidupan nyata dan dalam dunia kerja. Semoga ia segerah mendapatkan pekerjaan demi kelanjutan hidupnya dan demi pengabdian kepada Dikau dan sesama.

Berkatilah semua orang yang telah mendukungnya secara moril dan materi terutama kedua orangtua dengan berkat berlimpah dalam kehidupan mereka.

 

5. Bagi anggota keluarga yang telah meninggal dunia

Ya Tuhan, anugerahkanlah istirahat abadi dan kekal kepada …… Oleh kerahiman-Mu ampunilah dosa-dosanya (dosa-dosa mereka) dan hantarlah mereka masuk ke dalam surga supaya bersama Dikau mereka mengalami kebahagiaan abadi.

 

Terima kasih telah berkunjung. Tuhan Mmemberkati.



Artikel Terbaru

Jangan lewatkan

Ibadat Lingkungan Katolik Terbaru 2022

Ibadat Sabda untuk Keluarga dan Lingkungan Umat Basis

Teks Panduan Ibadat Syukur Wisuda Katolik

Lirik dan Teks Lagu Misa Persembahan Hidup Kami

Teks Panduan Ibadat Katolik untuk Peringatan 40 Hari Kematian

Lagu Misa Katolik; Referensi Terbaik Lagu-Lagu Misa

Lagu Adven Fajar Telah Mulai Menyingsing SATB

Daftar Rekomendasi Lagu Misa Natal Terbaru

Ibadat Sabda Lingkungan Terbaru 2024

Kriteria, Tata Tertib dan Aspek Penilaian Lomba Baca Kitab Suci Katolik BKSN